Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sebelumnya Minta Maaf, Kini Yusuf Mansur Sebut Video Gebrak Mejanya Hasil Editan

Sebelumnya Klarifikasi Minta Maaf, Kini Yusuf Mansur Sebut Video Gebrak Mejanya Hasil Editan
Seminggu setelah video gebrak meja viral, Ustaz Yusuf Mansur klaim video marah-marahnya itu diedit.

Pendakwah berumur 45 tahun itu mengatakan isi video tersebut merupakan ceramah motivasi.

Terkait itu, Yusuf Mansur siap melaporkan pihak-pihak yang sengaja mengadu domba dirinya seakan-akan dirinya mengemis uang untuk Paytren.

Ini kali keduanya Yusuf Mansur memberkan klarifikasi terkait video marah-marahnya, setelah sebelumnya sempat mengutarakan permintaan maaf ke publik.

Yusuf Mansur kemudian mengklarifikasi untuk kedua kalinya di akun Instagram milik.

Ia meminta publik untuk menyimak secara baik-baik video lengkap yang ia unggah.

Dalam video klarifikasi itu, ditegaskan Ustaz Yusuf Mansur, ia menyoroti adanya kejanggalan pada video yang beredar.

Pasalnya disebutkan ayah Wirda Mansur, video yang ditayangkan di laman Youtube Paytren Official itu sebenarnya berdurasi 1 jam 20 menit.

"Full Sambutan Ustaz Yusuf Mansur pada acara Sewindu Paytren," begitu judul asli dalam video tersebut.

Video itu pun tayang pada 26 Agustus 2021, lalu.

Berikut isi dari video tersebut:

Ceramah ini CERAMAH FULL MOTIVASI

Buat yg lagi down, putus asa, hilang harapan, masalah banyak, pengen tenang, pengen percaya diri, pengen yakin, pengen tumbuh iman, MALAH VIDEO UTUHNYA menurut saya, izin Allah, keren harusnya.

Mangga aja ke TKP.

Sempetin. Bukan agar pandangan ke saya, berubah positif.

Tapi kepositifian diperlukan buat kawan2 yg mengalami banyak kenegatifan," tulis Ustaz Yusuf mansur, dikutip Tribunnews.com dari Instagram @yusufmansurnew, Selasa (12/4/2022).

Disebut, video itu sengaja diedit dan digoreng oleh 'seseorang' yang tak bertanggungjawab, sehingga menimbulkan kesan negatif.

"Inilah sumber ceramah yg dipotong. Dari 1 jam 20 menit, jadi sekian detik aja.

Ditambah bumbu2 efek, dan ditebelin oleh "someone".

Dikasih tambahan efek dobel di detik2 yg dipotong. Sehingga kesannya beda," ungkapnya.

Tak tinggal diam, Ustaz Yusuf Mansur itu pun bersiap untuk melaporkan sosok-sosok yang diduga harus bertanggungjawab.

"Dan percayalah, semua proses pelaporan2 di kepolisian, sedang berlangsung. Bahwa semua harus hati2, iya.

Proses gak boleh juga ada kezaliman. Dan yang bergerak, ekosistem. Saya pun akan turut melaporkan2 balik," tegasnya.

Jika dirinya sudah melaporkan ke polisi, Ustaz Yusuf Mansur menegaskan tidak akan ada lagi kata damai atau pun mediasi.

Ustaz Yusuf Mansur juga mengaku akan mencari sosok tersebut dari Aceh hingga Papua.

"Ga segan2. Ga takut2. Tp tetep dibawa kalem, ga marah2 dan ga gebrak meja, hahaha. Lagi, hahaha.

Dan kali ini, saya dan ekosistem gak ada cerita damai-damaian waktu mediasi,"

"Gak ada cerita mediasi apapun. Gak ada cerita nyabut2 laporan lagi. Jalan trs.

Dan pelaporan, ekosistem Sabang sampe merauke. Aceh sampe Papua.

Semua ekosistem Daqu dan Paytren, dan irisan2 kami, bergerak dan digerakkan semua. Pelan2, tapi pasti, dg izin Allah," pungkasnya.

Posting Komentar untuk "Sebelumnya Minta Maaf, Kini Yusuf Mansur Sebut Video Gebrak Mejanya Hasil Editan"